Penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, mulai melakoni wajib militer (wamil) di negara asalnya Korea Selatan setelah dua minggu menjalani karantina mandiri.

Son Heung-min tergabung dengan korps marinir yang bertugas di Pulau Jeju. Ia dilaporkan telah tiba di lokasi tersebut pada Senin (20/4/2020).

Pemain 27 tahun itu akan menjalani wamil selama tiga minggu. Dilansir dari The Guardian, korps marinir bukanlah tempat pelayanan masyarakat, tetapi lebih ke pelatihan dasar militer.

Sehingga, Son Heung-min akan dilatih untuk menghadapi gas air mata, melakukan pendakian panjang, hingga diajari untuk menggunakan senjata api.

Sebagai informasi, di Korea Selatan, semua laki-laki yang berusia 18 hingga 35 tahun harus melakukan wajib militer dengan durasi 21 bulan.

Namun, Son Heung-min spesial. Karena dia berhasil mengharumkan nama bangsa dengan mempersembahkan medali emas Asian Games 2018, ia hanya perlu menjalani wamil selama tiga minggu.

Son Heung-min merupakan pemain andalan Tottenham. Sebelum Liga Inggris ditangguhkan karena virus corona, ia telah mengemas sembilan gol dan enam assist dari 21 pertandingan.

Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda

Dirtek Garuda Select: Jika Lawan Sudah Meremehkanmu, Hantam, Buat Dia Tahu!

Liga Turkmenistan Kembali Bergulir Minggu Ini, Penonton Boleh Datang Ke Stadion

Ketimbang Di Liga Thailand Tapi Cuma Jadi Pemain Cadangan, Bagas Adi Nugroho Pilih Main Di Liga 1