PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi merilis jadwal Liga 1 2021/2022 yang rencananya akan kick-off pada 27 Agustus mendatang. Namun, belum semua, tetapi hanya tiga pertandingan.

Duel Bali United melawan Persik Kediri dipastikan menjadi partai pembuka. Laga itu akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pukul 19.00 WIB.

Pemilihan Bali United lantaran status klub tersebut sebagai juara Liga 1 2019, sementara Persik Kediri adalahh tim promosi yang menjadi jawara Liga 2 2019.

“Pertimbangan laga tersebut karena Bali Unired berstatuskan sebagai jawara pada kompetisi musim 2019 lalu,” kata Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, di laman resmi PT LIB.

“Sedangkan Persik berstatuskan tim promosi yang menyandang gelar juara Liga 2 pada musim yang sama,” tuturnya menambahkan.

Setelah Bali United vs Persik, jadwal kedua Liga 1 mempertemukan Persipura Jayapura melawan Persita Tengerang yang akan dihelat di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (28/8/2021) pukul 19.00 WIB.

Adapun tim yang bertanding selanjutnya adalah Bhayangkara FC kontra Persiraja Banda Aceh di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (29/8/2021) pukul 19.00 WIB.

Tiga pertandingan ini sekaligus akan menjadi uji coba di mata ‘pemberi izin’. Jika tiga laga itu ada yang melanggar prokes hingga penonton nekat ke stadion, maka izin Liga 1 bisa dicabut dan laga selanjutnya tidak bisa digelar.