Pelatih Timnas Laos U-23, Michael Weiss, berang dengan kepemimpinan wasit asal Indonesia, Yudi Nurcahya, dalam pertandingan semifinal Piala AFF U-23 2022. Ia menyebut Yudi sebagai wasit bermasalah.

Laos berhadapan dengan Thailand pada semifinal Piala AFF U-23 2022. Pada laga itu, Yudi Nurcahya dipercaya Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) untuk memimpin pertandingan.

Namun, kepemimpinan Yudi Nurcahya mendapat sorotan, terutama ketika menghadiahi penalti untuk Thailand pada menit ke-51. Padahal, menurut Weiss, pelanggarannya terbilang cukup fifty-fifty.

“Saya tidak mengerti mengapa wasit membuat keputusan seperti itu. Situasi di mana pemain Thailand jatuh di area penalti di awal babak kedua itu tidak sensitif, itu jelas bukan pelanggaran bek Laos,” kata Weiss, dikutip dari Zing.

“Pemain Laos itu lalu terjatuh, sama sekali tanpa benturan apapun dari bek laos. Wasit Benar-benar Bermasalah,” tuturnya menambahkan.

Pada pertandingan itu, Laos akhirnya harus menelan kekalahan 0-2 dari Thailand dan gagal melaju ke babak final Piala AFF U-23 2022. Dua gol Gajah Muda dilesakkan oleh Teerasak Peiphimai dan Kroekphon Arbram.

Meski gagal ke final, mampu melangkah ke final merupakan prestasi tersendiri bagi askuat asuhan Michael Weiss. Sebab, ini adalah kali pertama dalam sejarah bagi Laos mampu lolos ke semifinal Piala AFF U-23.