Klub divisi dua Belgia, KMSK Deinze, resmi memboyong gelandang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Sang pemain dikontrak hingga Juni 2024 dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Tak mudah bagi KMSK Deinze untuk mendapatkan jasa Marselino Ferdinan. Sebab, diakui, klub yang berdiri sejak 1926 itu harus bersaing dengan beberapa klub Belgia lainnya.

Salah satu nama besar yang sempat ramai diberitakan adalah KAA Gent, klub yang pernah menciptakan pemain top sekalier Kevin de Bruyne. Namun, KMSK Deinze merasa semringah karena berhasil menjadi ‘pemenang’.

“Beberapa klub profesional Belgia tertarik dengan profil Marselino, tetapi dia akhirnya memilih proyek KMSK Deinze,” bunyi pernyataan KMSK Deinz.

Marselino Ferdinan pun senang bisa bergabung KMSK Deinz. Ia sudah tak sabar untuk bertemu para suporter dan menjalani laga debutnya di pertandingan resmi bersama klub tersebut.

“Saya sangat senang berada di sini di Deinze dan mendapatkan pengalaman pertama saya di klub Eropa,” kata Marselino Ferdinan di laman resmi klub.

“Saya tidak sabar untuk bertemu dengan para pendukung dan berharap untuk membuat menit bermain pertama saya untuk KMSK Deinze,” lanjutnya.

KMSK Deinz saat ini berada di posisi delapan klasemen Challenger Pro League 2022/2023 dengan 27 poin dari 20 pertandingan. Terdekat, mereka akan melakoni laga away melawan FC Verbroedering Dender EH pada Senin (6/2/2023).