Sriwijaya FC resmi berkirim surat ke PT Liga Indonesia Baru (LIB). Dalam surat itu, manajemen Laskar Wong Kito meminta Liga 2 2020 kembali dilanjutkan setelah ditunda selama dua minggu.

Sriwijaya FC juga mengusulkan agar Liga 2 2020 berjalan tanpa penonton yang fungsinya tentu saja untuk meminimalisir penyebaran virus corona (COVID-19).

Kemudian, untuk menjaga kesehatan atau keselamatan, pemain, pelatih, dan ofisial tim wajib menjalani pemeriksaan COVID-19. Sehingga andai ada yang tidak beres, tidak diizinkan mengikuti pertandingan.

Sriwi

“Menyikapi kompetisi yang dihentikan sementara selama dua pekan, manajemen Sriwijaya FC mengajukan beberapa usulan dan saran kepada PT. Liga Indonesia Baru (PT. LIB) sebagai operator Liga 2 Indonesia,” tulis Sriwijaya FC di Instagram resmi klub.

“Usulan dan saran itu yakni kompetisi tetap dilanjutkan setelah dihentikan sementara selama dua minggu. Kemudian, pertandingan Liga 2 dilanjutkan tanpa penonton,” lanjutnya.

“Ketiga, manajemen Sriwijaya FC mengusulkan agar setiap official, pemain, dan pelatih yang mengikuti kegiatan pertandingan, dilakukan pemeriksaan kesehatan bebas dari virus COVID-19,” tulisnya lagi.

Adapun alasan Sriwijaya FC meminta Liga 2 2020 kembali dilanjutkan. Sebab, klub Laskar Wong Kito itu telah memiliki ikatan kontrak dengan pemain, pelatih, hingga sponsor.

“Alasan dari pengajuan usul dan saran tersebut yakni dikarenakan klub sudah melakukan ikatan kontrak dengan official, pemain, pelatih, dan sponsor,” tutup Sriwijaya FC.

Sebelumnya, Liga 1 dan Liga 2 2020 resmi dihentikan sementara minimal dua minggu sebagai langkah pencegahan penyebaran COVID-19. PSSI dan PT LIB pun belum bisa menjamin setelah dua minggu liga kembali digelar karena akan melihat kondisi terlebih dahulu.

Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda.

Sejarah Hari Ini – Luis Milla Jalani Debut Bersama Timnas Indonesia

Dejan Antonic Dan Presiden Kitchee SC Bangga Stefan Antonic Dipanggil TC Timnas Indonesia U-19

Termasuk Bhayangkara FC, 7 Tim Ini Belum Rasakan Kemenangan Di Liga 1 2020