Ketum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, mengatakan bahwa pihaknya berniat untuk melakukan protes secara resmi ke AFF mengenai pertandingan Vietnam vs Thailand pada laga terakhir Piala AFF U-19 2022.

Pada pertandingan itu, laga Vietnam vs Thailand berakhir dengan skor imbang 1-1. Hasil itu merugikan Indonesia yang sama-sama mengantongi poin 11 dan akhirnya gagal lolos ke semifinal.

Skor 1-1 bukan menjadi poin protes PSSI, tetapi cara bermain kedua tim. Selepas menit ke-76 atau setelah kedudukan imbang 1-1, kedua tim bermain seperti tidak niat.

Para pemain Vietnam cuma uampan-umpan di lini belakang tanpa adanya tekanan dari pemain Thailand. Kemudian, pemain Thailand hanya hanya menjadi penonton mengalami cedera secara bergantian.

Ditambah kedua tim yang kerap melakukan pergantian untuk menghabiskan waktu laga. Beberapa momen terlihat pemain kedua tim tersenyum padahal laga belum berakhir.

Oleh karena itu, Iwan Bule akan berbicara dengan rekan-rekan di PSSI. PSSI akan menganalisa pertandingan Vietnam vs Thailand untuk memastikan terlebih dahulu sebelum protes.

“Kami akan membicarakannya terlebih dahulu di PSSI. Kami akan menyampaikan bahwa kami cukup dirugikan,” kata Iwan Bule, dikutip dari Antara.

“Kami akan mendiskusikannya secara internal besok. Kami akan memutar kembali video pertandingan dan menganalisisnya dengan beberapa pihak termasuk direktur teknik sebelum memastikan apakah kami akan mengajukan protes,” lanjutnya.

“Kami tidak bisa menilai apakah ada ‘permainan’ atau tidak. Nanti yang bisa menilai adalah Komisi Disiplin AFF,” ujar Iwan Bule lagi.

“Yang jelas kami kecewa. Mereka (Thailand dan Vietnam-red) adalah negara besar, masa permainannya begitu-begitu saja,” tuturnya menambahkan.

Sementara itu, empat tim sudah dipastikan lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022, yakni Thailand, Vietnam, Laos, dan Malaysia.