Mantan striker naturalisasi Timnas Indonesia, Sergio Van Dijk, kini telah menjadi seorang agen pemain. Ia bergabung dalam agensi Belanda yang bernama Tevrenden Group.

Selama kurang lebih satu tahun menggeluti bidang itu, Van Dijk sudah membantu banyak pemain muda untuk mendapatkan klub. Salah satunya adalah Jelte Pal, pemain berdarah Indonesia yang bergabung Willem II Tilburg.

Van Dijk pun memiliki impian besar sebagai seorang agen. Mantan pemain Persib Bandung ini ingin bisa membawa pemain muda Indonesia untuk berkarier di Eropa meski itu tidak mudah.

Sebab, memang ada beberapa aturan atau regulasi yang menyulitkan pemain dari luar Eropa untuk bisa berkarier di Benua Biru.

“Saya ingin bawa pemain dari usia muda hingga menjadi pesepak bola profesional. Dengan pengalaman saya, penting buat pemain muda tahu apa yang harus dilakukan,” kata Van Dijk di YouTube Yussa Nugraha.

“Saya mau coba bawa pemain Indonesia, tapi itu tidak gampang karena di Eropa ada banyak aturan untuk pemain non-Eropa,” lanjutnya.

“Tapi, saya akan cari kesempatan, yang terpenting buat pemain Indonesia kalau mau ke Eropa, harus serius, kuat mental, karena di sini keras,” tuturnya menambahkan.

Selain Eropa, Van Dijk membuka peluang bagi pemain Indonesia untuk berkarier di Australia. Ia mengaku memiliki koneksi di beberapa klub Negeri Kanguru, terutama mantan klubnya, Adelaide United.

“Sulit untuk membawa pemain Indonesia ke Eropa karena regulasi ketat. Mungkin karena saya ada koneksi di Australia, di Adelaide United, mungkin bisa,” ujar pria berkepala plontos tersebut.