Rencana PSSI untuk menaturalisasi pemain keturunan tidak mendapat sambutan positif dari semua pihak. Ada legenda sekaligus mantan pemain Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, yang rupanya kurang senang.

Melalui Instagram pribadinya, nakhoda Persiba Balikpapan itu mengunggah sebuah screenshot artikel mengenai empat nama pemain keturunan yang ajukan pelatih Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia.

Kemudian, dalam caption unggahan tersebut, pria yang mengantongi 42 caps bersama Timnas Indonesia tersebut memberikan sebuah sindiran pedas.

“Ternyata yang dimaksud dengan “Percaya Proses” adalah “Percaya Proses Naturalisasi”, ya….Mantapss,” tulis Fakhri Husaini.

Seperti diketahui, PSSI dikabarkan akan mendukung apapun rencana Shin Tae-yong, termasuk permintaan menaturalisasi empat pemain keturunan Indonesia, yakni Sandy Walsh, Jordi Amat, Kevin Diks, dan Mees Higlers.

Keempat pemain tersebut diharapkan bisa membuat tangguh Timnas Indonesia. Jika tak cukup waktu untuk Piala AFF 2020, mereka bisa membela skuat Garuda di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023.

Di Indonesia, naturalisasi pemain kerap dianggap sebagai bentuk ‘ketidak percayaan’ terhadap kualitas pemain lokal. Namun, kekalahan atas Australia di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23, seharusnya bisa menjadi gambaran bahwa ada jarak yang harus dipangkas untuk bisa bersaing, minimal di Asia.