Ketum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, ramai diserbu netizen di Instagram pribadinya. Publik mendesak agar PSSI membangun training center (TC) untuk Timnas Indonesia.

Apa yang dilakukan netizen adalah respons dari perkataan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Seperti diketahui, pelatih asal Korea Selatan itu sempat terpa kata-kata ‘STY Out’ usai gagal ke final SEA Games 2021.

Namun, menurut Shin Tae-yong permintaan netizen untuk menyuruhnya hengkang tidak akan mengubah keadaan sepak bola Indonesia. Ia meminta netizen agar mendesak PSSI supaya membuat training center.

Sebab, dengan adanya training center, Indonesia bisa mengembangkan sistem sepak bola usia di dini. Sehingga masa depan sepak bola Indonesia akan semakin cerah.

Netizen pun menuruti permintaan Shin Tae-yong dengan memenuhi kolom komentar unggahan Instagram Iwan Bule dengan kata-kata training center.

Dari sekian komentar, ada satu yang dibalas. Itu pun cuma dengan satu kata, yakni diminta menunggu.

“Ditunggu,” tulis Iwan Bule saat membalas netizen.

PSSI memang belum memiliki training center untuk Timnas Indonesia. Oleh karena itu, Shin Tae-yong kerap membawa Garuda Muda ke luar negeri untuk pemusatan latihan ketika persiapan menghadapi sebuah pertandingan atau kejuaraan.