Mantan kiper andalan Timnas Indonesia, Kurnia Meiga Hermansyah, belum menyerah untuk kembali ke lapangan hijau setelah ‘istirahat’ sejak Agustus 2017 karena diserang penyakit misterius.

Dalam wawancaranya bersama Jebreeetmedia TV, Kurnia Meiga menjelaskan bahwa kondisinya telah membaik. Ia pun meminta doa dari para pecinta sepak bola Tanah Air agar bisa segera kembali merumput.

Tidak hanya sekadar kembali, kiper asal Jakarta tersebut juga berambisi untuk mencapai performa terbaiknya agar bisa mendapat kesempatan lagi untuk membanggakan Timnas Indonesia.

“Keadaan saya untuk saat ini tidak ada masalah. Doakan saja segera kembali ke lapangan hijau. Insya Allah ingin mau kembali lagi karena mulai dari situ harus diakhiri di situ,” ujar Kurnia Meiga.

“Untuk para penggila sepak bola Indonesia, doakan saya bisa kembali bermain lagi untuk Indonesia dan bisa membanggakan negara ini,” tuturnya menambahkan.

Sebelum jatuh sakit, Kurnia Meiga bisa dibilang sebagai kiper terbaik di Tanah Air. Ia kerap dipercaya untuk menjadi kiper utama Timnas Indonesia. Ia juga diganjar penghargaan kiper terbaik Piala AFF 2016.

Di level klub, Kurnia Meiga pernah membantu Arema menjuarai Liga Super Indonesia (sekarang Liga 1) musim 2009/2010. Bahkan, Kurnia Meiga yang saat itu berusia 20 tahun juga terpilih sebagai pemain terbaik.

Pada masa persiapan Liga 1 2020, Kurnia Meiga sejatinya santer dikabarkan akan kembali bermain bersama Arema FC. Namun, entah kenapa, kabar tersebut akhirnya menjadi rumor belaka.

Baca juga artikel VOCKET FC Indonesia lainnya yang telah kami sediakan untuk Anda

Cerita Febri Hariyadi, Pernah Dicoret Indra Sjafri Saat Seleksi Timnas Indonesia U-19

Egy Maulana: Banyak Pemain Lebih Bagus Dari Saya Di Pelosok-pelosok Indonesia

Tekanan Tinggi, 3 Pemain Senior Tolak Jadi Kapten Saat Timnas Indonesia Kalah Dari Malaysia